Membeli laptop bukan hanya soal desain yang menarik, tetapi juga memastikan spesifikasinya sesuai dengan kebutuhan. Apalagi jika laptop akan digunakan untuk aktivitas berat seperti edit video atau bermain game online, spesifikasi yang memadai sangat penting.
Jangan sampai kamu membeli laptop dengan spesifikasi yang tidak sesuai, sehingga pekerjaan menjadi terhambat. Berikut ini adalah cara mudah untuk mengecek spesifikasi laptop atau PC Windows.
Langkah-Langkah Mengecek Spesifikasi Laptop dan PC Windows
Menggunakan Menu System
Cara paling mudah untuk mengecek spesifikasi laptop dan PC Windows adalah melalui menu System yang tersedia di semua perangkat Windows. Berikut langkah-langkahnya:
- Di halaman utama, klik menu ‘Windows’.
- Pilih menu ‘Settings’.
- Klik ‘System’.
- Gulir ke bawah dan pilih opsi ‘About’.
- Rincian detail spesifikasi laptop akan muncul, mulai dari nama perangkat, prosesor, RAM, hingga tipe sistemnya.
Menggunakan Menu System Information
Selain menggunakan menu System, kamu juga bisa mengecek spesifikasi laptop dan PC Windows melalui menu System Information. Berikut caranya:
- Di halaman utama, klik menu ‘Windows’.
- Cari melalui search bar dengan mengetik ‘System Information’.
- Klik atau tekan ‘Enter’.
- Rincian spesifikasi laptop akan muncul, mulai dari nama perangkat, prosesor, RAM, hingga tipe sistemnya.
Menggunakan DxDiag
Tool DirectX Diagnostic (DxDiag) juga bisa digunakan untuk mengecek spesifikasi laptop dan PC Windows. Berikut caranya:
- Di halaman utama, tekan tombol Windows+R.
- Akan muncul pop-up tab, ketik: dxdiag.
- Tekan ‘Enter’.
- Tool DirectX Diagnostic akan muncul.
- Kamu bisa melihat spesifikasi dan perangkat lunak pada laptop atau PC.
- Untuk menyimpan atau membagikan data spesifikasi laptop, klik ‘Save All Information’.
Menggunakan Software Pihak Ketiga